Purnayudha.com, Pangandaran- Gubernur Jawa Barat terpilih Dedi Mulyadi atau akrab disapa KDM berkunjung ke Pangandaran. Ia mengukuhkan Dewan Kebudayaan Daerah Kab Pangandaran, di Alun-alun Paamprokan, Kabupaten Pangandaran, Jumat (31/1/2025) malam.

Kunjungan kerja yang pertama Gubernur Jabar terpilih ini dalam rangka untuk melantik Dewan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran. KDM disambut ribuan masyarakat yang antusias ingin melihat secara langsung sosok yang sering dikenal dengan julukan “bapa aing”.

KDM tiba di alun-alun dengan diiringi sambutan lengseran Seni Sunda dan Tarian Ronggeng gunung has.

Dalam sambutannya Kdm menyampaikan terimakasih kepada semua masyarakat yg telah memberikan amanah besar ke padanya untuk memimpin jabar 5 tahun kedepan.

“Masyarakat Pangandaran harus silih asah,asih dan asuh, juga menjaga hutan dan lautan beserta habitat yang ada di didalamnya, ” ungkap KDM di sela sambutan Pengukuhan Dewan Kebudayaan Kab Pangandaran.***Fery M***

By admin

Leave a Reply