PURNAYUDHA.COM – Bertempat di GOR PGRI Kec. Caringin Kec. Caringin Kab. Garut yang beralamat Jln. S. Parman Desa Purbayani, Ketua PGRI Kec. Caringin Ujang Setiawan,SPd, setelah upacara HGN yang ke 76 memberikan keterangan terkait rangkaian kegiatan Puncak HGN tersebut,Sabtu, 27/11/2021.

Pada saat diwawancara Ketua PGRI Kec. Caringin Ujang Setiawan menjelaskan,”Pada acara puncak HGN dan PGRI yang ke 76 ini kami PGRI cabang Kec. Caringin setelah gelar berbagai kegiatan perlombaan olahraga, sekarang kami memberikan penghargaan kepada para guru honorer kategori terlama, kategori guru terpencil serta guru yang berdedikasi,”Jelas Ketua PGRI Ujang Setiawan.

Lebih lanjut Ketua PGRI Kec. Caringin Ujang Setiawan meneruskan seraya bertutur,”Kami juga memberikan penghargaan kepada guru yang telah mengabdi 30 tahun, seluruhnya diberi uang pembinaan dari PGRI cabang Kec. Caringin,”Ungkap Ketua PGRI Ujang Setiawan.

Terakhir Ketua PGRI Kec. Caringin Ujang Setiawan berucap,”Dalam pemberian penghargaan tersebut Koprasi PGRI Kec. Caringin Bina Sejahtra merespon dengan sangat baik sehingga membantu PGRI memberikan berbagai bentuk penghargaan termasuk pinansial, kami PGRI Kec. Caringin kegiatan positif ini berharap bisa berkelanjutan di tahun tahun mendatang,”Pungkas Ujang Setiawan Ketua PGRI Kec. Caringin.
*Rusmin*

By admin