PURNAYUDHA.COM, Garut-Dalam rangka menambah ilmu pengetahuan agama dilingkungan Prajurit Makorem 062/Tn menggelar Kuliah Tujuh Menit (Kultum) setelah shalat dzuhur bertempat di Masjid Baiturrahim Makorem 062/Tn, Senin (28/08/2023).
Pemberi tausyiah Letda Inf Azkhari jabatan sebagai Pjs Kapulahta Korem 062/Tn menyampaikan lima nasihat malaikat Jibril kepada Rosulluloh SAW, seperti yang dijelaskan dalam hadits,
Rasulullah SAW bersabda, telah datang kepadaku Malaikat Jibril, dan la berkata: “Wahai Muhammad, Hiduplah sesukamu (tapi ingat) sesungguhnya engkau akan mati. Berbuatlah sesukamu (tapi ingat) sesungguhnya engkau akan diberi balasan, karenanya cintailah siapa kamu suka (tapi ingat) sesungguhnya engkau akan berpisah dengannya. Ketahuilah, kemulian seorang mukmin terletak pada shalat malamnya dan kehormatannya terletak pada ketidak-butuhannya kepada manusia.” (HR. Ath-Thabrani).
Dari kisah di atas diambil kesimpulan *Ada Lima* nasehat malaikat Jibril diantaranya :
*Pertama*, Hiduplah sesukamu, tapi ingat sesungguhnya engkau akan mati artinya bahwa kematian adalah suatu keniscayaan yang akan dialami oleh siapapun, Alloh SWT berfirman dalam surat al’ankabut “kullu nafsin dzaaiqotul maut” (Setiap yang bernyawa akan merasakan mati), hanya persoalan waktu, tempat dan keadaan yang membedakan kematian kita dengan orang lain, hendaklah kita selalu ingat kepada kematian. Karena kematian adalah gerbang menuju kehidupan akhirat yang kekal.
*Kedua*, Berbuatlah sesukamu, tapi ingat sesungguhnya engkau akan diberi balasan karenanya. Maksudnya bahwa sekecil apapun kebaikan atau keburukan amalan kita di dunia dipastikan akan mendapatkan balasan kelak di akhirat, maka hendaklah banyak melakukan kebaikan dan akan ada balasannya kelak di akhirat.
*Ketiga*, Cintailah siapa yang kamu suka, tapi ingat sesungguhnya engkau akan berpisah dengannya. Maknanya adalah jangan sampai kita terlalu berlebihan dalam mencintai siapapun karena seseorang atau apapun yang kita cintai, karena pada akhirnya akan ditinggalkan dan akan berpisah dengan kita. Maka hendaklah kecintaan kepada Allah dan Rasul-Nya yang utama dalam hati kita, karena kecintaan tersebut yang akan kekal abadi sampai dibangkitkan kelak di akhirat.
*Keempat*, Kemuliaan seorang mukmin itu terletak pada shalat malamnya. Kemuliaan seorang mukmin dihadapan Allah SWT, bukan dilihat dari kedudukan, jabatan, pangkat dan harta yang dimilikinya. Melainkan dari usahanya menghidupkan malam dengan mengikhlaskan diri untuk melalukan ibadah shalat malam. Oleh karena itu, apabila seorang muslim ingin mendapatkan keselamatan dan kemuliaan hidup didunia dan akhirat, maka laksanakan sholat malam dengan ikhlas karena Alloh SWT dan istiqomah dalam menjalankannya.
*Kelima*, Kehormatan seorang mukmin terletak pada ketidak-butuhannya kepada manusia, maksudnya bahwa Allah SWT adalah Dzat Pemberi rizki dan karunia kepada makhluknya, maka janganlah sekali-kali kita menyandarkan dan mengharap kepada makhluk dalam hal memenuhi kebutuhan kita. Sandarkan semua harapan kepada Allah SWT melalui do’a dan ikhtiar karena yang akan menjadikan kita jauh lebih terhormat dihadapan manusia, dan di hadapan Allah Swt.
Hadir pada acara tersebut diantaranya :
1. Para Kasi dan Pasi Korem 062/Tn,
2. Kabalakrem 062/Tn,
3. Para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS jajaran Korem 062/Tn serta masyarakat lingkungan Korem 062/Tn. (Penrem 062/Tn)