Purnayudha.com, Garut-Komisi Pilihan Umum (KPU) Kabupaten Garut menggelar rapat pleno terbuka untuk pengundian nomor urut Pasangan Calon Bupati Garut, yang digelar di Hotel Santika, Kecamatan Tarogong Kaler, Garut, 23/09/2024.
Hadir dalam kegiatan ini unsur Forkopimda, Komisioner KPU, Pasangan Calon, Partai pendukung dan tamu undangan lainnya.
Dalam rapat pleno tersebut pasangan Helmi Budiman dan Yudi Lasmingrat yang diusung oleh partai PKS, PPP, PSI dan Perindo mendapatkan nomor urut satu, sedangkan pasangan Syakur Amin dan Putri Karlina yang diusung partai Golkar, Nasdem, Gerindra,PKB, PDIP, Demokrat, Partai Buruh, PBB, Partai Umat, dan Gelora mendapatkan nomor urut dua.
Dalam kesempatan tersebut, Paslon Helmi Budiman dan Yudi Lasminingrat bersyukur mendapatkan nomor urut satu dan berharap pilkada berlangsung damai dan tentram.
“Ini merupakan sebuah karunia yang di berikan kepada kita, Alhamdulillah hari ini kita mendapatkan sesuai dengan keinginan yaitu nomor urut satu, yang penting menang Oleh karena itu kami siap pilkada ini Damai dan tampa Intimidasi”, ungkap pasangan Helmi Yudi.
“Pilkada ini adalah pilkada yang penting, persahabatan, dan kita Silaturahmi kepada KAUM Duapa dan Kami Siap untuk pilkada Ini Secara Damai dan Tentram,”pungkasnya.
Sementara itu, Paslon Syakur Amin dan Putri Karlina menyampaikan harapannya pilkada berjalan dengan profesional, jujur dan adil serta damai.
“Pilkada harus dilaksanakan secara adil, profesional dan jujur, kami ingin Pilkada dilaksanakan secara demokratis, kami ingin menjaga pelaksanaan ini berjalan dengan damai, kami ingin Pilkada di Kab. Garut berjalan sesuai dengan harapan masyarakat Kab. Garut,”Ungkapnya.
Masih ditempat yang sama Kapolres Garut, Mochamad Fajar Gemilang S.I.K., M.H., M.I.K menya.laikan agar pilkada ini berjalan drngan aman damai dan kondusif serta mewujudkan demokrasi yang bermartabat.
“Saya menghimbau kepada kita semua bersama-sama dapat mendukung terselenggaranya pemilihan kepala daerah dapat berjalan Aman damai dan kondusif. Mari kita mewujudkan demokrasi yang bermartabat ingat hindari segala macam perselisihan dan konflik yang dapat memecah belah masyarakat Garut setiap permasalahan setiap konflik kita selesaikan sesuai dengan koridor hukum yang ada terima kasih kepada kepala KPU dan jajarannya serta seluruh tamu undangan Terima kasih,”ungkapnya.
Dalam Rapat Pleno Terbuka tersebut juga dilaksanakan pembacaan Janji Deklarasi Damai pada pelaksanaan pilkada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Garut, janji Delkarasi damai disampaikan Ketua KPU Kab Garut, Dian Hasanudin, S.E, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, Partai Pendukung dan tim kampanye, dimana isi janji Deklarasi Damai yaitu sebagai berikut:
1. Mewujudkan pemilihan yang berlangsung umum, bebas rahasia, jujur, dan adil.
2. Melaksanakan kampanye pemilihan yang aman tertib dan damai berintegritas tanpa hoax, tanpa politik sara dan tanpa politik uang.
3. Melaksanakan kampenye pemihan berdasarkan peraturan perundang undangan yang berlaku. ***tim***