PURNAYUDHA.COM, PANGANDARAN-Bank Danamon dan 0625/Pangandaran beserta unsur Forkopimda menggelar penanaman pohon magrove di Kawasan Konservasi Mangrove Ds. Karangjaladri Kec. Parigi Kab. Pangandaran sebanyak 5000 pohon Mangrove serta dilanjutkan dengan Serah Terima Konservasi Edukasi Mangrove, Sabtu, 14/10/2023.

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Bank Danamon dan yang bertindak selaku penanggung jawab, Regional Corporate Officer Bank Danamon, Ibu Pinastika Junia. Hadir dalam kegiatan tersebut, Dandim 0625/Pangandaran, Letkol INF Indra Mardianto Subroto,M.IP, Bupati di wakili oleh Kadis Kelautan, Perikanan Dan Ketahanan Pangan Kab. Pangandaran, Sarlan,S.Ip, Sekdis Pariwisata dan Budaya Kab. Pangandaran (Ade Lia Susanti, S.ST.Par), Kadis Lingkungan Hudup Dan Keberesihan Kab. Pangandaran (Drs. Trisno, Regional Corporate Officer Bank Danamon (Ibu Pinastika Junia), Kabid Tangkap Dinas Kelautan, Perikanan Dan Ketahanan Pangan Kab. Pangandaran (Ridwan Mulyadi,S.Hut.,M.M), Danramil 2501/Parigi (Kapten Inf Erwin Media Feri), Danpos TNI AL Pangandaran (Letda Laut (T) Junaedi), Kasatpol Airud Pangandaran (AKP Sugiyanto), Perwakilan Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas III Pangandaran (H. Zultabrani), Ketua Konservasi Mangrove Berkah Anugrah Bojongsalawe (Bpk Sugito), Ketua Satgas Jaga Lembur Kab. Pangandaran (Sdr Ade Entik), Seluruh Anggota Konservasi Mangrove Berkah Anugrah Bojongsalawe, Seluruh pegawai Bank Danamon Jabar.

Dalam sambutan Regional Corporate Officer Bank Danamon, Pinastika Junia, bahwa Bank Danamon sangat tertarik untuk berpartisipasi dalam kegiatan konservasi kawasan magrove yang sangat bermanfaat diantaranya menahan gelombang air laut, serta mengurangi emisi karbon.

“Sejak Peristiwa Tsunami yang terjadi pada tahun 2006, program konservasi mangrove terus dilakukan untuk memberikan manfaat sebagai penahan gelombang arus laut sehingga dapat meminimlaisir dampak dari tsunami. Di Kab. Pangandaran sendiri penanaman Mangrove sangat masif dilakukan diantaranya berapa stakeholder sangat aktif dalam bekerja sama diantaranya Pemda, TNI , Polri, serta masyarakat sehingga Bank Danamon sangat tertarik dalam menjalankan Program Penanaman Mangrove di Kab. Pangandaran,”ungkapnya.

“Sebagai bank yang berkomitmen untuk mengisi emisi karbon melalui program tersebut diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap pemeliharaan ekosistem, pada Tahun 2023 sendiri, Kami memiliki target untuk 30 ribu penamaan mangrove dan tentunya 15 persen dari Penanaman Mangrove tersebut dialokasikan untuk Kabupaten Pangandaran,”jelasnya.

Lebih lanjut, Pinastika Junia menyampaikan bahwa pembangunan Balai Edukasi Mangrove ini diharapkan sebagai tempat penelitian mahasiswa dan edukasi masyarakan akan pentingnya magrove.

“Kami mendapatkan informasi bahwa mahasiswa sangat berinisiatif untuk meneliti konservasi mangrove sehingga diharapkan Balai Edukasi Mangrove tersebut dapat mendukung fasilitas edukasi Kedepannya, Kita berharap dengan adanya balai mangrove dapat memberikan edukasi bagi masyarakat tentang pentingnya mangrove bagi kelestarian ekosistem lingkungan hidup,”Jelasnya.

“Edukasi ini merupakan bagian dari pembinaan bagi masyarakat sebagai bentuk tanggung jawab kami untuk peduli terhadap kelestarian lingkungan hidup,”tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Pinastika Junia selaku Regional Corporate Officer Bank Danamon menyampaikan bahwa Bank Danamon telah memberikan bantuan untuk Mesjid Al-Ikhlas Desa Karangjaladri

“Terimakasih kepada pemerintah daerah dan mintra Danamon yang telah mendukung kegiatan untuk masa depan hijau yang lebih baik, “pungkasnya.

Adapun, sambutan Bupati di wakili Kadis Kelautan, Perikanan, dan Ketahanan Pangan Kab. Pangandaran menyampaikan terima kasih kepada Bank Danamon yang telah peduli kepada Kabupaten Pangandaran.

“Semoga program Bank Danamon menjadi berkesinambungan mengingat Kabupaten Pangandaran sendiri merupakan wilayah dikelilingi oleh Pantai sepanjang 90 KM, Mangrove itu merupakan salah satu komponen yang sangat penting dalam sebuah ekosistem yang berada di laut, dimana perannya sangat bermanfaat untuk perkembanganbikan biota laut, olahan pangan, serta penahan arus gelombang laut,”ungkapnya.

“Kami dari Pemerintah Daerah Kab. Pangandaran mengharapkan untuk Program Bank Danamon dapat terus berkembang lagi sehingga dapat memberikan dampak yang positif bagi masyarakat Kab. Pangandaran,”jelasnya.

lebih lanjur Kadis Kelautan, Perikanan, dan Ketahanan Pangan Kab. Pangandaran berharap dengan berjalannya program penanaman mangrove dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat betapa pentingnya mangrove bagi kehidupan kita semua.***tim***

By admin

Leave a Reply