PURNAYUDHA.COM – Bertempat di gedung MUI, Jl. K.H. Ruhiat No.56A, Desa Cipakat, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat telah dilaksanakan Rapat Pleno Penetapan Pasangan Calon Terpilih Bupati dan Wakil Bupati Tasikmalaya Tahun 2020. Minggu, (21/3/3/2021).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua KPU Jabar di wakili oleh Ketua seksi logistik Jabar ( Ibu Nina Yuningsih ),Ketua KPU Kab Tasikmalaya ( Sdr Zamzam Zamaludin, SP),Komisioner KPU Kab Tasikmalaya Divisi Teknis ( Jajang Jamaludin,S.Ag ),Komisioner KPU Kab Tasikmalaya Div Hukum ( Sdr Fachrudin S.Ag ),Komisioner KPU Kab Tasikmalaya Divisi Sosialisasi dan SDM ( Ibu Istia’nah,S.TH.I., M.Ag ),Komisioner KPU Kab Tasikmalaya Divisi Program Data dan Informasi ( Ibu Ai Rohmawati,S.Ag),Pasangan Calon terpilih Bupati dan Wakil Bupati Kab Tasikmalaya no urut 2 ( H. Ade Sugianto,S.IP dan H. Cecep Nurul Yakin,S.Ag,M.Pd ) ,Para Pimpinan partai Politik yang ikut dalam pilkada tahun 2020.
Turut hadir juga Wakil Bupati Tasikmalaya ( H. Deni Sagara ) ,Sekda/ Ketua desh pilkada Kab Tasikmalaya ( Dr Muhamad Zen,M.Sd ),Anggota DPRD propinsi Jawa barat fraksi PDI- P ( H. Demi ),Sekertaris Dewan DPRD Kab Tasikmalaya ( Drs.H. iing Ahmad Farid Gozin,M.Si ),Dandim 0612/Tsk ( Letkol INF Ary Sutrisno,S.Ip),Danlanud Wiriadinata Tasikmalaya ( Letkol Nav Djoko Purnomo,S.M ),Kapolres Tasikmalaya ( AKBP Rimsyahtono,S.IK.,MM.C.HR ),Kapolres Kota Tasikmalaya ( AKBP Doni Hermawan,SH,.SIK ,.M.Si ),Kajari Kab Tasikmalaya ( M. Syarif,SH.,MH ),Ketua Bawaslu Kab Tasikmalaya ( Dodi Djuanda,SP dan para komisioner Bawaslu ) ,Kakesbang Pol Kab Tasikmalaya ( Asep unadi,S.Sos )
Ml
Pemerintah Kab. Tasikmalaya yang di sampaikan oleh Wakil Bupati Tasikmalaya H Deni Sagara menyampaikan bahwa proses Pilkada Kabupaten Tasikmalaya yang penuh dinamika dan Alhamdulillah proses dan tahapan pilkada telah kita lalui bersama.
“pada hari ini saya mewakili kakanda Bupati dan pemerintah daerah sangat mengapresiasi dari semua pihak dan terimakasih kepada kepada TNI-POLRI yang sudah mengawal berjalanya pilkada kabupaten Tasikmalaya tahun 2020 dan terimakasih sudah menjaga kondusifitas kabupaten Tasikmalaya”,Ungkapnya.
Ia menambahkan, sesudah ditetapkan tolong cepat antarkan berkasnya ke provinsi dan Kemendagri agar cepat di lantik, ini bukan hanya kemenangan pak ade dan pak cecep saja tetapi ini kemenangan Kabupaten Tasikmalaya dan 42 hari saya membantu pak bupati selama proses itu saya lihat sangat berpotensi 3 potensi sumber daya alam nya sangat luar biasa, mudah mudahan pak ade dan pak cecep bisa memberikan yang terbaik untuk kabupaten Tasikmalaya”
“saya juga sebagai ketua DPW PAN saya intruksikan kepada seluruh anggota Partai PAN harus mendukung program bupati Tasikmalaya”,Ungkapnya.
Sementara itu Ketua KPU Jabar yang di sampaikan oleh Ketua seksi logistik KPU Jabar ( Ibu Nina Yuningsih ) menyampaikan, pada hari ini Kabupaten Tasikmalaya menindak lanjuti surat keputusan dari MK dan dinamika yang terjadi di kabupaten Tasikmalaya pendewasaan lokal di kabupaten Tasikmalaya dan kunci bagi kami bahwa kerja sesuai undang-undang itu mutlak dilaksanakan bagi kami.
“Proses Pilkada kabupaten Tasikmalaya tahun 2020 yang penuh dinamika dan segala proses sudah kita lalui bersama, disini saya mengucapkan terimakasih dan kepada segenap masyarakat dan penyelenggara Pilkada kabupaten Tasikmalaya dan TNi POLRI”,Pungkasnya.***Yusep Nurdin***