PURNAYUDHA.COM, GARUT-Bertempat di lingkungan sekolah SMP/ SMA IT Mekarsewu yang beralamat di Kp Katulampa Desa Mekarsewu Kec Cisewu Garut Jawa Barat, yang mewakili Forkopimcam Kasi Trantib Kec Cisewu Yudi ,SIP, di dampingi Pembina Yayasan Pandusewu H. Somara, M.Ag, telah menghadiri acara pelepasan dan kenaikan kelas seluruh siswa SMP/SMA IT Mekarsewu yang turut dihadiri yang mewakili Kades Mekarsewu, Komite sekolah SMP/SMA IT Mekarsewu, seluruh orangtua siswa, serta seluruh siswa SMP/ SMA IT Mekarsewu, Sabtu, 29/6/2024.

Pada sambutan yang mewakili Forkopimcam Cisewu Kasi Trantib Yudi berucap,”Kami sangat mengapresiasi kinerja Pembina Yayasan, Kepsek serta guru sekolah ini, kami berharap sekolah ini lebih maju dimasa mendatang, waspadai terhadap anak kita dalam pengunaan handphone mengingat judi online sudah merasuk dunia medsos, anak kita disekolah hanya 8 jam perhari berarti sisa waktu berada pada pengawasan orangtua siswa, maka kita harus waspadai berbagai kenakalan remaja,”Ucapnya.

Pada waktu yang sama Pembina Yayasan Pandusewu H. Somara pada sambutannya berucap,”Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh orangtua siswa kompak hadiri acara pelepasan dan kenaikan kelas , juga tak lupa kami ucapkan terimakasih kepada yang mewakili Forkopimcam Cisewu berkenan hadiri acara pelepasan siswa ini, perlu kita ketahui pelepasan siswa dan kenaikan kelas adalah berupa penutupan Tahun Ajaran 2023/2024, kami bersama seluruh guru telah membina serta mendidik kita ini dengan baik, serta selama kami mengelola sekolah ini belum pernah ada anak binaan kami yang terlibat kenakalan remaja, perlu diketahui kemajuan pendidikan merupakan tolok ukur kemajuan suatu bangsa maka mari kita mendukung serta mendorong kemajuan pendidikan dan hal itu adalah kewajiban kita bersama,”Ungkapnya.

Terakhir Komite sekolah SMP SMA IT Mekarsewu Komara pada sambutannya berkata,”Kami haturkan terimakasih kepada seluruh orangtua siswa kompak hadiri acara pelepasan dan kenaikan kelas ini, kami sangat mengapresiasi kinerja Kepsek dan seluruh guru yang telah mengabdi demi generasi kita, bagi seluruh siswa yang telah lulus kami berharap untuk melanjutkan belajar ke sekolah dengan jenjang yang lebih tinggi,”Pungkasnya.
*Rusmin*

By admin

Leave a Reply