PURNAYUDHA.COM, GARUT-Ibadah kurban di momen Idul Adha 1444 H, bagi warga Kp. Tanjungsari,Desa Mekarsari Cilawu Garut selalu disambut antusias dengan baik. Terbukti dengan banyaknya warga ikut melaksanakan shalat Idul Adha dan menyaksikan prosesi penyembelihan hewan qurban, kamis, 29/06/2023.
Kegiatan diawali dengan pelaksanaan shalat Idul Adha dan ceramah diisi oleh Ustadz Abud di mesjid Al Hidayah Kp Tanjungsari mengulas tentang hakikat berkurban.
Dalam ceramahnya Ustadz Abud
menyampaikan mengenai hakikat makna Idul Adha.
“Saudara-saudara kita kaum muslimin dari berbagai belahan dunia sedang Mengumandangkan takbiran kepada Allah Swt, sama dengan kita bermunajat, bertakorub, bertasbih, bertakbir, bertahmid dan beristighfar kepada Allah dengan tidak ada hentinya,”ungkap Ustadz Abud.
“Peringatan Idul Adha ini tentunya harus benar-benar dimaknai dalam meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT, seperti halnya melaksanakan penyembelihan hewan kurban bagi yang mampu,”jelasnya.
Lebih lanjut Ustadz Abud menjelaskan mengenai prosesi penyembelihan hewan kurban.
“Barang siapa yang menyembelih kurban sebelum sholat Ied, maka itu adalah sembelihan untuk dirinya sendiri dan barang siapa menyembelihnya sesudah sholat maka sempurnalah ibadah kurbannya, dan ia telah melaksanakan sunnah kaum muslimin dengan tepat muttafaqun ilaih, hadist ini menggambarkan disunahkannya melakukan kurban hari Idul Kurban setelah sholat Ied, perintah melakukan kurban dalam agama Islam memiliki makna religius dan sosial, yang dalam ibadah ini bukanlah hanya sekedar ritual untuk memperingati peristiwa historis berkaitan Nabi Ibrahim Alaihissalam belaka, agama ini lebih dari itu secara religius bertujuan untuk memperkokoh Iman, memantapkan integritas spiritual dan moral meningkatkan daya juang dan disiplin,” tambahnya.
“Kurban adalah para digma perilaku keagamaan yang mengandung konsep solidaritas persaudaraan dan kepedulian terhadap penderitaan orang lain, solidaritas sebagai suatu nilai yang disimbolkan dalam ibadah kurban merupakan ungkapan dari panggilan kenabian untuk mencintai sesama sebagian dari keselamatan manusia. Untuk proses penyaluran daging qurban tersebut insyaallah akan di salurkan kepada warga kp. Tanjungsari,”Pungkasnya.
Berdasarkan pantauan PurnaYudha.com di halaman Depan Masjid Al Hidayah Kp.Tanjungsari, jumlah hewan qurban sebanyak 2 ekor sapi & 3 ekor domba telah disemblih.
“Alhamdulilah setiap tahun warga Kp. Tanjungsari tetap antusias dan istiqomah dalam ber-qurban terang Ketua DKM Al hidayah Kp. Tanjungsari Aceng Kurnia, Kamis (29/06/2023) siang.
Menurutnya, hewan-hewan qurban tersebut disembelih di halaman depan masjid Al Hidayah Kp. Tanjungsari
“Meskipun jumlah hewan qurban tahun ini menurun di banding tahun sebelumnya. Antusias warga yang datang untuk menyaksikan prosesi penyembelihan cukup tinggi,”pungkas Aceng Kurnia.***Rafi***