PURNAYUDHA.COM, GARUT-Berlokasi di Kampung Cibodas RT 04 RW 04 Desa Sukajaya Kecamatan Cisewu Garut, atas laporan Babinsa Koramil 1123/ Cisewu Serka Ayi Wahyudin dan Sertu Taslim menyampaikan sekira Pukul 17.45 Wib telah di temukan dan di evakuasi 1 orang mayat akibat kecelskaan renang di sungai Curug Rahong dan 1 orang lagi masih dalam pencarian,Minggu, 25/6/2023.

Pada keterangan laporan Danramil 1123/ Cisewu Kapten Chb Sobirin menjelaskan,”Kronologis kejadian pada hari Minggu Tgl 25 Juni 2023 sekira Pukul 10.00 Wib dari saksi sdr. Ade Rahmat datang 2 orang tidak di kenal dengan berkendara sepeda motor Nopol D 3278 ZFH dan langsung parkir di depan halaman warung saksi sdr Ade Rahmat, sampai Pukul 16.00 Wib sdr saksi Ade Rahmat melihat motor tersebut masih terparkir maka timbul kecuriagaan orang tersebut berenang di Curug Rahong,”Jelasnya.

Lebih lanjut pada laporan Danramil 1123/Cisewu meneruskan keterangannya,”Kemudian sdr saksi Ade Rahmat mengecek ke sungai Cibodas dan di temukan barang barang berupa celana panjang, helm, tas kecil, pakaian kaos, sandal dan sepatu, tetapi tidak di temukan pemiliknya, dan di duga orang tersebut berenang,”Terangnya.

Lebih lanjut lagi Danramil 1123/Cisewu pada laporannya menambahkan,”Sampai Pukul 17.42 Wib orang tersebut di temukan oleh pencarian warga setempat muncul ke permukaan sungai Curug Rahong 1 orang jenazah atas nama Dedi Ruswendi warga Bandung Kp. Legok Kunci RT 02 RW 07 Panyorapan Soreang Bandung, yang telah meninggal dunia, akibat tenggelam saat berenang,”Ungkapnya.

Terakhir Danramil 1123/Cisewu Kapten Chb. Sobirin berkata,”Tindakan selanjutnya jenazah tersebut di evakuasi dan dibawa ke Puskesmas Cisewu menggunakan mobil ambulance oleh aparat yang berwenang, dan sampai saat ini 1 orang korban belum di temukan, atas nama Toni Purnama Bandung 19/02/2004 pekerjaan mahasiswa warga Kp. Legok Kunci RT 03 Rw 07 Kel Panyirapan Soreang Bandung”Pungkasnya.
*Rusmin*

By admin

Leave a Reply