PURNAYUDHA.COM, GARUT- Bertempat di Kampung Picung RT 02 RW 02 Desa Mekarwangi Kecamatan Talegong Kabupaten Garut Jawa Barat, Babinsa Koramil 1123/ Cisewu Sertu Cucun Cuandi dan Kepala Desa terpilih Bpk. Wawas telah melaksanakan kerja bakti pengerasan jalan,Sabtu, 10/6/2023.
Pada pesan WhatsUp Babinsa Koramil 1123/ Cisewu Sertu Cucun Cuandi menjelaskan,”Kami hari Sabtu ini bersama Kepala Desa Mekarwangi terpilih pada Pilkades Serentak Tahun 2023 Bpk Wawas telah melaksanakan kerja bakti untuk pengerasan jalan,”Jelasnya.
Lebih lanjut pada laporannya Babinsa Koramil Cisewu Sertu Cucun Cuandi berucap,”Kami bersama Kades Mekarwangi dalam kerjabakti tersebut turut dibantu oleh Staf Desa Mekarwangi, Karang Taruna, Tokoh masyarakat serta Ketua RT dan RW serta warga setempat,”Terangnya.
Keterangan seterusnya Babinsa Koramil Cisewu Sertu Cucun Cuandi berucap,”Adapun pekerjaan kerjabakti tersebut berupa pengerasan jalan penghubung Desa Mekawangi Talegong dan seluruh warga sangat semangat dalam kerjabakti tetsebut,”Ungkapnya.
Terakhir Babinsa Koramil Cisewu Sertu Cucun Cuandi berkata,”Alhamdulilah selama kegiatan kerja bakti tersebut berjalan lancar tidak ada halangan serta aman kondusif,”Pungkasnya.
*Rusmin*